Senin, 21 Januari 2013

RANI DI MATA PENGGEMAR



Rani mukherjee
Siapa yang tidak kenal sosok wanita satu ini, terutama bagi pecinta bollywood mania
Berbicara tentang kiprahnya di industri perfilman, mungkin tak asing lagi..ibarat pepatah, tak ada gading yang tak retak, tak ada hasil tanpa upaya..kesuskesan yang diraihnya pun tak lepas dari jatuh bangun, caci maki, dan batu sandungan,
Memilih hidup di dunia media dan menjadi publiik figure adalah suatu keputusan yang mungkin bagi sebagian orang menilai rani aji mumpung, terlahir dari keluarga perfileman, ayah seorang director, dan ibu berlatarbelakang seni....
Namun fakta tak semudah pemikiran kita...bahkan diawal karirnya, didebut film pertamanya, tak begitu saja sukses itu datang....

Berbicara tentang sepak terjang rani di industri perfileman india, mungkin saya hanya akan mengulang cerita yang sudah sudah..banyak tulisan baik dari media massa internasional, nasional india, bahkan blog" dan webiste yang menyatakan perjuangan rani telah menjamur berkembang...termasuk tulisan kekaguman dari jutaan fans" nya yang tersebar hampir diseluruh pelosok dunia...dan kesimpulannya, rani memang sosok yang luar biasa dan mampu menginspirasi kita semua

Seandainya ditanya, sukakah kita akan rani?? Suka, idola, kagum, cinta bahkan hingga tak ada kata yang mampu melukiskannya....
Yaaaa, dan saya satu diantara kalian yang memujanya....

Entah dari mana saya harus menulis tulisan saya, terlalu banyak sisi indah sehingga saya mengalami kebingungan untuk mengutarakannya....

Dahulunya saya sempat berfikir, bahwa saya satu"nya orang gila..yaaaaa gila akan sosok wanita luar biasa itu...gila karena mematokkan alur masa hidup saya kepada dia...menjadikan dia bagian dari hati dan perjalanan cerita masa depan saya...menjadikan dia mimpi dan obsesi yang saya lukis disetiap hari-hari...

Apa saya sekarang, ya begitulah dia selalu ada....
banyak yang mencomoh mengatasnamakan "norak, kampungan, aneh,freak, bodoh, gila, atau bahkan sakit jiwa"....
TerSenyum, mungkin itu satu-satunya balasan yang saya acungkan kedepan hidung mereka" itu.....
Bahkan rani saja pernah berkata,...aah. Saya lupa dimana dan apa medianya..tapi kalimat yang saya tangkap hingga saat ini, kenapa takut akan cemooh dan komentar orang, justru itu semua yang membuat kita lebih kuat...cukup buktikan and do what you can do as well as you can..

17 tahun sudah saya mengamati sosok wanita india itu dibalik layar kaca 16 inci, bertemu dan melihat dia secara langsung, saya rasa hanyalah mimpi dan keajaiban yang mampu melakukannya.....

Tapi itu dulu...kini saya punya keajaiban itu, saya menemukan keajaiban itu, dan saya mencintai keajaiban itu
Rani mukherjee bhara fans indonesia

Cukup menggelitik mengingat kisah dan jalan saya menemukan persaudaran ini...tertantang dari kegemaran adek saya akan korea, dia selalu membangga"kan dirinya yang memiliki club fans superjunior dan rutin melaksanakan gathering setiap bulannya...bagi kami didaerah, menjadi salah satu member dari basefans terbesar adalah suatu kebanggan yang patut disombongkan...
Sementara saya, yang yang telah belasan tahun mengidolakan rani, sama sekali tak tergabung dalam apa", bahkan tak memiliki teman untuk sekedar heboh-hebohan memuja....
Saking kesalnya, saya lampiaskan pada laptop dan mengacak" kepala terpintar sedunia "OM gOOGLe"... Dan menemukan sebuah nama RMBF indonesia :)..

Cukup kebingungan awalnya, apa itu rMBFI, siapa itu elly mustika, siapa itu ita, dan rekan" lainnya....dan mengapa baru ada di tahun 2011...
Cari mencari, amat mengamati teliti meneliti, saya beranikan untuk akses melalui twiter..betapa kagetnya saya, satu yang dicari dua mimpi terkabuli..melalui twet akun @mukherrani, saya menyadari adanya info kedatangan rani ke indonesia...
Ibarat petir disiang hari..hahah saya tahu dan menyadari betul waktu itu, gimana terganggungnya teh elly saya mention dan twett setiap hari :)... Gimana repotnya mba ita meladeni kebawelan sms saya setiap jam...

Tapi memang rahmat tuhan dan rido dari semua, saya diterima dan diperlakukan sebaik"nya saudara...
Meski tidak berpoto dengan rani berdua dan tidak seberuntung petinggi bhara yang ada...
Haha iri, sangat munafik jika saya tidak iri..tapi saya ukur kembali bayang diri...saya memang belum cukup pantas mendapatkan itu semua...

Tapi ada satu hal yang jauh lebih beruntung sampai di diri saya...akhirnya saya bisa membanggakan dan mencemooh adik saya..tak hanya bisa bertemu rani secara tatap mata..tapi sekarang punya kalian....RMBFI yang dapat saya ceritakan dan banggakan dimanapun saya bercerita tentang rani ataupun india :)

-to be continiue-

0 komentar:

Posting Komentar